Translate

Tuesday, January 8, 2013

Dudukan Antena RNet untuk AP MIMO

AP MIMO di lapangan sudah terbukti lebih hebat dari AP SISO
tapi masih ada beberapa kendala tentang cara pemasangannya
berikut gambaran pemasangan tandem untuk antena RNet
Didesain berdasarkan masukan dan experimen dari user antena RNet 
Jarak antar antena adalah: kelipatan lamda dikurang 10% dari lamda,
lamda untuk Channel 6 adalah 12.3cm 

Untuk kelipatan 5 lamda: (5 x 12.3) - (12.3 x 10%) = 60.27cm
atau untuk kelipatan 3 lamda: (3 x 12.3) - (12.3 x 10%) = 35.67cm
atau untuk kelipatan 2 lamda: (2 x 12.3) - (12.3 x 10%) = 23.37cm

Jarak ini adalah jarak terbaik yang diperoleh dari hasil experimen, hasilnya sinyal jadi lebih merata hampir di setiap tempat.

Rekomendasi AP MIMO: 
- Ubiquiti Rocket M2 (2x600mw)
- APC Deliberant 2M (2x1000mw)

Alternatif:
- Radio ALFA W525 MIMO 2x2 1000mw
- Argtek MIMO 2x2 1000mw
- TPLINK WA801ND (2x100mw)

Mini PCI:
- R52HN (2x350mw)






Bahan bisa memakai pipa bulat atau pipa kotak dari besi dan di las
Untuk kaki yang tengah bisa ditambahkan 2 buah klem U untuk pegangan ke tower

Rnet juga menyediakan bracket MIMO untuk Duo RNet, harga 150rb (discontinued)
Seperti dalam foto dibawah ini:

15 comments:

  1. bos kemarin aku beli 2 antenna, sementara cuman 1 yang aku pake, kalau di kawinkan dengan RB411AH+R52HN, apa perlu 2 mini PC?
    apa ada contoh setingannya?
    trims

    ReplyDelete
  2. R52HN mempunyai 2 antena, cukup 1 mini pci, lagian slot-nya kan memang cuma 1.
    update terbaru, jarak antar antena 1 dan antena 2 yang terbaik dari hasil analyzer adalah 121cm untuk ch6

    ReplyDelete
  3. - Ubiquiti Rocket M2 (2x600mw)
    - APC Deliberant 2M (2x1000mw)
    Bagusan yg mna om antara 2 AP MIMO di atas buat Antena om ?

    ReplyDelete
  4. bisa nggak di pesan dudukan antenanya + pigtailnya ? harganya berapa ?

    ReplyDelete
  5. rencana aku pakai ap 5210 2 buah kira2 jarak antar antena berapa cm unt jangkauan terbaik

    ReplyDelete
  6. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  7. kalau rocket m2 buat pasangan omni hyper + omni rnet bisa ga ? trus kalo bisa hasilnya gmn bila dibanding dengan duo r net ?

    ReplyDelete
  8. Gan ane mau tanya cara seting antena Rnet

    Kronologi .
    Spedy ada di titik tower A. Tingi tower 15 m ( 7°25'9.79"S 110°13'59.80"T)
    Alat yang di gunakan antena Rnet + bulet m 2hp setingan AP-repeter
    Sinyal / nois -76 / -90 site surve ke tower B
    Jarak antara tower A dan B 3km
    Tower B tinggi tower 15 m (google earth garis lintang 7°24'19.48"S garis bujur 110°12'35.67"T)
    Alat yang di gunakan antena Rnet +bulet m2hp sitingan AP-Repeter
    Sinyal / nois - 76/90 site surve ke tower B
    user 1 jarak 50 m dari tower B di dalam rumah hanya dapat 2 bar akses lancar ( 7°24'19.69"S 110°12'37.66"T)
    User 2 jarak 100 m dari tower B di dalam rumah sinyal hanya 1 bar kadang hilang begitu di konek sinyal hilang (7°24'22.43"S 110°12'33.85"T)
    user 1 dan user 2 masing masing hanya terhalang rumah dan tidak ada rumah tingkat pepohonan tidak ada tidak ada interfrensi



    ReplyDelete
  9. @anonim
    spy bisa akses dari dlm rumah, si klien kudu dikasih ap repeater atau range extender, pake ap yg murah saja, misalnya wa701nd sdh cukup. kemudian pasang di teras atau diatas kusen
    soalnya dileme juga, untuk jarak segitu, 15m mungkin sedikit ketinggian, tapi aklo diturunin, koneksi repeater ke ap pusat mungkin yg bermasalah

    ReplyDelete
  10. gan untuk TP-Link Access Point TL-WA901ND apa bisa digunakan untuk antena MIMO,
    apa harus menggunakan 3 antena?, caranya gimana

    ReplyDelete
  11. tplink wa 901 harus pakai 3 antena

    ReplyDelete
  12. Kalau menggunakan ubnt unifi ap outdoor+ apa bisa?

    ReplyDelete
  13. @Anonim, Unifi outdoor radionya identik dengan Rocket m2, sangat bisa

    ReplyDelete
  14. kalau antena model gini bisa gan?
    https://fbcdn-sphotos-c-a.akamaihd.net/hphotos-ak-prn2/q71/1385287_669899043033681_374527342_n.jpg

    ReplyDelete
  15. Mau tanya M2/52hn itu bisa pakai omni 2bh Hyperlink gk

    ReplyDelete